Mulai Lakukan Perencanaan keuangan Anda

Lakukan perencanaan keuangan anda sejak dini untuk mencapai tujuan finansial Anda.
Tanya Lebih Lanjut
perencanaan keuangan

Apa yang dimaksud dengan Perencanaan Keuangan?

Perencanaan keuangan (Financial Planning) adalah sebuah proses yang dilakukan seseorang dalam memenuhi berbagai macam kebutuhan finansial yang dimilikinya. Hal tersebut dilakukan atau diimplementasikan serta direncanakan sesuai dengan proses perencanaan keuangan yang dimilikinya.

Membuat perencanaan tujuan finansial untuk masa depan sangat penting untuk memastikan kehidupan yang lebih baik terutama untuk orang - orang yang anda kasihi.

Kenapa perlu melakukan Perencanaan Keuangan?

Manfaat dari perencanaan keuangan adalah mencapai tujuan hidup keuangan yang diharapkan seperti tujuan jangka pendek dan jangka panjang. Dengan melakukan pengelolaan keuangan yang tepat dapat membantu seseorang memiliki rencana keuangan dan tercapainya tujuan keuangan dari individu atau keluarga.

Apa saja area yang perlu dipersiapkan dari perencanaan keuangan?

Terdapat 6 area yang menjadi tujuan perencanaan keuangan:

  1. Pengelolaan Keuangan (mengelola penghasilan dan pengeluaran)
  2. Manajemen Risiko
  3. Perencanaan Investasi
  4. Perencanaan Hari Tua atau Dana Pensiun
  5. Perencanaan Pajak, dan
  6. Perencanaan harta warisan
yang dimaksud perencanaan keuangan
pentingnya financial planning
apa saja bagian financial planning
ilustrasi perencanaan pendidikan

Perencanaan Pendidikan Anak

Merencanakan pendidikan anak sampai dengan jenjang pendidikan yang tinggi adalah impian setiap orang tua. Perencanaan pendidikan akan tercapai ketika mempersiapkan perencanaan keuangan sedini mungkin. Kenali lebih dekat dengan perencanaan pendidikan.
Perencanaan Pendidikan

Perencanaan Dana Pensiun

Hanya 3.6% masyarakat Indonesia yang sudah menyusun perencanaan dana pensiun mereka. Mulai lakukan perencanaan keuangan anda untuk kondisi finansial yang anda inginkan di hari tua.
Perencanaan Pensiun
ilustrasi perencanaan pensiun
ilustrasi manajemen resiko

Manajemen Risiko

Salah satu fondasi dasar dari financial planning adalah manajemen risko. Jangan sampai Risiko kehidupan menghalangi anda mencapai tujuan finansial dan kondisi keuangan yang diinginkan.
Manajemen Resiko

Apa yang terjadi bila tidak melakukan perencanaan keuangan?

Tanpa membuat perencanaan keuangan yang tepat, gambaran financial akan menjadi kabur dan akan sulit untuk mendapatkan tujuan finansial yang anda inginkan. Hal ini dikarenakan dalam perjalanan hidup dapat terjadi banyak hal yang tidak terduga.

Faktor lain adalah gaya hidup, overspending, risiko kehidupan, kehilangan pekerjaan, ataupun kejadian lainnya yang dapat menghalangi seseorang atau keluarga mencapai tujuan finansial yang diinginkan.

Apa yang harus disiapkan untuk mulai melakukan financial planning?

Anda dapat mulai mememetakan pendapatan, pengeluaran, jumlah aset, jumlah hutang, dll. Setelah memetakan hal tersebut anda dapat mulai merencanakan keuangan anda, atau anda dapat menghubungi tim kami bila ingin mendapatkan gambaran secara visual untuk financial planning anda.

Bagaimana cara memulai perencanaan keuangan?

Untuk mulai melakukan perencanaan keuangan anda perlu menentukan terlebih dahulu tujuan finansial jangka pendek dan jangka panjang. Setelah itu lakukan pengukuran keuangan anda sepertiL mencatat pendapatan, pengeluaran, aset dan liabilitas, dana investasi, hutang dan dana darurat anda.

Bagaimana agar dapat mengelola keuangan dengan baik?

Beberapa tips dari kami untuk melakukan pengelolaan keuangan agar mencapai tujuan keuangan:

  1. Menyusun anggaran bulanan: Catat semua pengeluaran dan pendapatan anda. Lalu buatlah anggaran yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan finansial anda.
  2. Ikuti yang sudah dianggarkan: Setelah menyusun anggaran, Anda perlu mengikuti anggaran tersebut dengan disiplin. Mulai pisahkan keinginan dan kebutuhan.
  3. Menabung dan investasi: untuk mencapai tujuan keuangan, Anda mulai harus menyisihkan pendapatan untuk tabungan dan mulai berinvestasi untuk tujuan jangka panjang seperti membeli rumah.
  4. Menghindari hutang yang tidak perlu: sebelum memutuskan untuk mengeluarkan uang untuk menambah hutang baru anda perlu melihat kondisi keuangan anda dan memisahkan antara kebutuhan dan keinginan.
  5. pastikan sudah memiliki asuransi atau proteksi keuangan: asuransi dapat memberikan perlindungan financial bagi anda dan keluarga bila terjadi risiko kehidupan. Pilihlah agen serta perusahaan asuransi yang mampu menjelaskan mengenai perencanaan keuangan untuk anda.

Kenapa Asuransi menjadi Fondasi Dasar dari Financial planning?

Asuransi menjadi penting dalam financial planning karena asuransi membantu melindungi aset dan pendapatan dari risiko hidup yang tidak terduga. Asuransi juga semakin penting dikarenakan karena tingginya biaya rumah sakit, pengobatan, biaya pendidikan dan tidak adanya dana darurat yang disiapkan.

Apabila terjadi risiko kehidupan maka keluarga akan menjadi pihak yang menderita dan menyebabkan tujuan finansial tidak tercapai.
finansial audit

Ingin lakukan Perencanaan Keuangan Anda? Jadwalkan sesi 15 menit bersama tim kami.

Hubungi Kami Form
rencanakan keuangan anda
logo-tmf-white
​PERNYATAAN UMUM:
Website ini adalah website pribadi, BUKAN merupakan bagian dari PT. Prudential Life Assurance ataupun Grup keuangan lainnya. Website ini adalah media online dengan tujuan untuk penyampaian informasi dan memberi edukasi kepada masyarakat mengenai asuransi dan perencanaan keuangan. Konten yang ditulis ialah interpretasi pribadi.

© 2020 - 2024 by TMF Financial
chevron-down linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram